Acara peluncuran Ensiklopedia Britannica dengan tambahan lema kata tentang Vietnam

(VOVworld) – Balai Penerbitan Pendidikan Vietnam dan Perusahaan Encyclopedia Britannica baru saja meluncurkan buku Ensiklopedia Britannica, buku yang dianggap sebagai bahan acuan resmi obyektif papan atas di dunia, telah diterjemahkan ke dalam bahasa Vietnam. Buku ini tebalnya 3.000 halaman (dibagi menjadi dua jilid) yang terdiri dari kira-kira 25.000 lema kata yang disusun para penyusun buku Encyclopedia Britannica, yang mencangkup hampir semua bidang pengetahuan dari manusia. Khususnya cetakan ini ditambah dengan kira-kira 300 lema kata tentang Vietnam yang dipilih dan disusun oleh para sarjana Vietnam yang berprestise.

Acara peluncuran Ensiklopedia Britannica dengan tambahan lema kata tentang Vietnam - ảnh 1
Buku tersebut
(Foto: vnexpress.net)

Ensiklopedia Britannica diterbitkan pertama kali pada tahun-tahun dari 1768 sampai 1771 di Skotlandia. Ini dianggap sebagai ensiklopedia bahasa Inggeris yang sudah berusia lama dan paling berprestise. Buku ini digunakan dalam sekolahan, keluarga, perpustakaan dan banyak kantor di seluruh dunia./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain