Acara Penutupan Persidengan ke-5 MN Angkatan XV

(VOVWORLD) - Melanjutkan persidangan ke-5, Majelis Nasional (MN) angkatan XV, pada Jumat pagi (24 Juni) di Kota Hanoi, para anggota MN memberikan suara untuk mengesahkan Undang-Undang amandemen atas beberapa pasal dari Undang-Undang tentang keluar, masuk, transit dan domisili dari warga asing di Vietnam.

Menurut itu, Undang-Undang tersebut memperpanjang e-Visa dari 30 hari menjadi 90 hari, berlaku sekali atau berkali-kali untuk memenuhi kebutuhan wisatawan mancanegara, menciptakan kondisi yang kondusif bagi orang masing yang ingin masuk ke Vietnam. Undang-Undang baru ini berlaku mulai pada tanggal 15 Agustus 2023.

Para anggota MN juga memberikan suara untuk mengesahkan Resolusi tentang uji coba sejumlah mekanisme dan kebijakan khusus untuk pengembangan Kota Ho Chi Minh, memberikan suara untuk mengesahkan Resolusi tentang hasil pengawasan tematik “mobilisasi, pengelolaan dan penggunaan sumber daya untuk pencegahan dan penanggulangan pandemi COVID-19; pelaksanaan kebijakan dan undang-undang tentang kesehatan di basis dan kesehatan preventif”.

Pada sore harinya, sesi penutupan Majelis Nasional ditayangkan dan disarkan  langsung. Ketua Majelis Nasional Vietnam Vuong Dinh Hue menyampaikan pidato pada acara penutupan persidangan ke-5 Majelis Nasional angkatan XV.

Komentar

Yang lain