Aktivitas melakukan kontak dengan pemilih harus substantif dan berhasil-guna
(VOVWORLD) - Menurut rencana, persidangan ke-5 Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan XIV akan dibuka pada Jumat (21 Mei) di Kota Ha Noi.
Persidangan ke-5 MN Vietnam angkatan XIV akan dibuka pada Jumat (21 Mei). (Foto: Koran Baru). |
Terhitung sampai saat ini, rombomgan-rombongan anggota MN telah menyelesaikan aktivitas kontak dengan para peimilih menjelang persidangan tersebut untuk mendengarkan dan menerima pendapat rakyat.
Bersama dengan rekomendasi dan pendapat, para pemilih di seluruh negeri mengharapkan agar para anggota MN tidak hanya mendengarkan, menerima, melainkan juga tahu melaksanakan sampai selesai pemecahan atas rekomendasi yang pada tempatna dari para pemilih. Nguyen Van Pha, Wakil Kepala Komisi Hukum MN Vientam, anggota MN Provinsi Nam Dinh mengatakan bahwa melakukan kontak dengan pemilih adalah tanggung jawab dari setiap anggota MN, tanggung jawab ini perlu dimanifestasikan dengan tindakan kongkrit untuk menjamin kepentingan yang sah dari rakyat, khususnya memecahkan secara layak masalah-masalah yang direkomendasikan oleh para pemilih pada setiap persidangan.