Aktivitas yang praksis dan berarti sehubungan dengan Perayaan Mega Weisak 2562

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan Perayaan Mega Weisak 2562, Jumat pagi (25 Mei), Pengurus Front Tanah Air Vietnam dari Kota Can Tho dan wakil berbagai badan dan ormas telah mengunjungi dan memberikan bingkisan di berbagai pagoda di kota ini.
Aktivitas yang praksis dan berarti sehubungan dengan Perayaan Mega Weisak 2562 - ảnh 1Ilustrasi  (Foto: internet) 

Di Pagoda Khanh Quang, Kecamatan Tan An, Kabupaten Ninh Kieu, Kota Can Tho, bapak Pham Van Hieu, Wakil Harian Sekretaris Komite Partai, Ketua Dewan Rakyat Kota Can Tho menilai tinggi sumbangan-sumbangan positif yang diberikan oleh Sangha Buddha Vietnam, para biksu-biksuni dan biarawan dalam menggerakkan umat buddhis menaati garis politik dan haluan Partai Komunis dan undang-undang Negara, melakukan aktivitas yang praksis dalam produksi dan bisnis, ikut serta dalam aktivitas-aktivitas amal, berkemanusiaan, memberikan sumbangan terhadap perkembangan ekonomi dan jaringan pengaman sosial kota.

Sebelumnya, sehubungan dengan Perayaan Mega Weisak 2562, Wakil Ketua, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Hau A Lenh telah mengunjungi dan menyambut Upadhaya Thich Bao Nghiem, Wakil Ketua Pengurus Besar Sangha Buddha Vietnam.

Komentar

Yang lain