Aktivitas-aktivitas memperingati Hari Dokter Vietnam (27/2)

(VOVworld) – Acara pemuliaan 60 dokter muda ibukota yang tipikal dan pemberian penghargaan “Dang Thuy Tram” tahun 2016 sehubungan dengan peringatan ultah ke-61 Hari Dokter Vietnam (27/2/1955 – 27/2/2016) telah diadakan di kota Hanoi, Kamis malam (25/2). Penghargaan “Dang Thuy Tram" diberikan untuk menciptakan tenaga pendorong bagi para dokter muda supaya menggeliat dalam pekerjaan kejuruan, memupuk moral kedokteran demi usaha melindungi dan merawat kesehatan rakyat, sukarela demi kehidupan masyarakat. Sebagai salah seorang diantara 10 dokter yang mendapat penghargaan “Dang Thuy Tram”, dokter Vo Truong Nhu Ngoc, Wakil Direktur Pusat Teknik Tinggi Gigi, Radang dan Muka, memberitahukan: “Dengan peranan sebagai seorang guru sekaligus seorang dokter, ketika mendapat penghargaan ini, saya fikir harus lebih antusias dan sepenuh hati demi pekerjaan. Jika saya dapat menyelesaikan secara baik tanggung jawab sebagai seorang dokter, maka nanti di sekolahan, saya akan lebih percaya diri dan dapat mewariskan kegandrungan saya kepada generasi berikutnya”.


Aktivitas-aktivitas memperingati Hari Dokter Vietnam (27/2) - ảnh 1
Acara pemuliaan dan pemberian penghargaan "Dang Thuy Tram"
(Foto: vietnamnet.vn)


Pada hari yang sama di kota Hanoi juga diadakan acara pertemuan kira-kira 90 dokter tipikal ibukota. Pada pertemuan ini, Wakil Ketua Federasi Serikat Pekerja kota Hanoi, Dang Thi Phuong Hoa mencatat dan memuji semua prestasi yang diberikan berbagai generasi dokter kepada usaha pengembangan kesehatan ibukota, khususnya dalam merawat dan melindungi kesehatan rakyat.

Juga pada Kamis (25/2), Asosiasi Kesusastraan dan Kesenian provinsi Thai Nguyen berkoordinasi dengan Rumah Sakit Umum Pusat Thai Nguyen membuka pameran foto dengan tema: “Harapan”.

Pada hari itu juga, Dinas Kesehatan kota Da Nang menyelenggarakan peringatan Hari Dokter (27/2) dan memberikan penghargaan “Cemerlanglah baju blouse putih” kepada 20 dokter, pramurukti dan petugas kebidanan yang sedang bekerja dalam berbagai satuan medis milik negara yang diurus Dinas Kesehatan kota ini.

Sehubungan dengan kesempatan ini, provinsi Ha Tinh mengadakan babak final Kontes ketrampilan dalam melakukan sosialisasi, konsultasi dan praktek vaksinasi pandai instansi kesehatan tahun 2016. Yang ikut serta pada kontes ini kelihatan 65 petugas medis asal 13 kabupaten, kota madya dan kota di provinsi Ha Tinh.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain