Anwar Ibrahim Diangkat Menjadi PM Malaysia yang Baru
(VOVWORLD) - Kerajaan Malaysia pada tgl 24 November mengumumkan bahwa pemimpin faksi oposisi, Anwar Ibrahim dipilih menjadi perdana menteri negara ini. Dia dilantik pada Kamis sore (24 November).
Sebelumnya, dalam pemilihan umum Malaysia ke-15 pada tgl 19 November, tidak ada partai atau aliansi mana pun yang mempu merebut mayoritas kursi yakni minimum 112 dari 222 kursi di parlemen untuk membentukan Pemerintahan baru. Aliansi pimpinan Anwar Ibrahim merebut 82 kursi, kemudian, Aliansi Perikatan Nasional pimpinan mantan PM Muhyiddin Yasin merebut 73 kursi. Aliansi Harapan pimpinan Anwar Ibrahim kemudian melakukan pembicaraan dengan Gabungan Front Nasional tapi tidak mencapai kesepakatan.