AS Dukung Kebijakan-Kebijakan yang Jamin Kebebasan, Keamanan, dan Kemakmuran bagi Warga Israel dan Palestina
VOV di AS -  
(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (Menlu AS), Antony Blinken, pada Selasa (5 September), mengadakan pembicaraan-pembicaraan telepon dengan Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu, dan Presiden Palestina, Mahmoud Abbas. Menlu Blinken mengulangi dukungan AS terhadap kebijakan-kebijakan yang menjamin kebebasan, keamanan, dan kemakmuran bagi warga kedua negeri ini.
Menlu AS, Antony Blinken (Foto:AFP/VNA) |
Dalam pembicaraan telepon dengan PM Israel, Benjamin Netanyahu, Menlu Blinken menegaskan kembali kekuatan hubungan kemitraan antara dua negara serta komitmen AS terhadap keamanan Israel. Kedua pihak juga membahas perhatian-perhatian bersama seperti perluasan integrasi regional dari Israel dan tanggapan terhadap ancanan-ancaman dari Iran.
Sementara itu, dalam pembicaraan telepon dengan Presiden Palestina, Mahmoud Abbas, Menlu Blinken menyatakan kecemasan atas kekerasan yang sedang berlangsung di Tepi Barat, bersamaan itu menegaskan kembali dukungan AS terhadap langkah-langkah mendorong kebebasan dan keamanan serta kualitas hidup warga Palestina. Kedua pihak juga membahas dukungannya terhadap solusi “dua negara” dan memprotes tindakan-tindakan yang merugikan kelayakan dari pelaksanaan solusi ini.
VOV di AS