AS mengenakan tarif anti dumping terhadap kawat baja logam campuran dan karbon untuk 5 negara

(VOVWORLD) - Komite Perdagangan Internasional Amerika Serikat (USITC), Selasa (1/5) mengumumkan bahwa  Washington akan  mengenakan  tarif anti dumping terhadap kawat baja logam campuran dan karbon yang diimpor dari 5 negara setelah menetapkan bahwa semua produk ini sedang mengancam produksi domestik dari AS.
AS mengenakan tarif anti dumping terhadap kawat baja logam campuran dan karbon untuk 5 negara - ảnh 1 AS mengenakan  tarif anti dumping terhadap kawat baja logam campuran dan karbon untuk 5 negara (Foto : dw/.com)

Menurut-nya, komite tersebut telah menerapkan bahwa cabang industri domestik sedang menderita “kerugian yang substantif” dari berbagai jenis produk karbon dan kawat baja logam campuran yang diimpor dari negara-negara, seperti  Republik Korea, Italia, Spanyol, Turki dan Inggris. Komunike pers dari USITC menunjukkan bahwa setelah membenarkan informasi di atas, Kementerian Perdagangan AS akan mengeluarkan perintah mengenakan tarif anti dumping terhadap kawat baja logam campuran dan karbon untuk 5 negara tersebut.

Dalam kasus dari Republik Korea, para produsen dari Republik Korea, seperti POSCO akan menderita tarap tarif sebanyak 41,1%. Keputusan ini dikeluarkan sehari setelah Gedung Putih mengumumkan bahwa Washington telah mencapai permufakatan dengan Seoul tentang penundaan pengenaan tarif  impor sebesar 25% terhadap jenis produk baja negara ini. Sebagai gantinya, Republik Korea  akan harus membatasi jumlah barang ekspor tahunan dari negara ini ke AS  menjadi tinggal 70% terbanding dengan tarap sekarang ini.

Komentar

Yang lain