AS menunda perundingan dagang dengan Tiongkok

(VOVWORLD) - Dalam satu event di Kota Yuma, negara bagian Arizona, Amerika Serikat (AS), pada Selasa (18/8), Presiden AS, Donald Trump memberitahukan bahwa ia telah menunda perundingan-perundingan dagang dengan Tiongkok, bersamaan itu mengatakan tidak ingin melakukan pembahasan dengan Beijing saat ini. 
AS menunda perundingan dagang dengan Tiongkok - ảnh 1Presiden AS, Donald Trump (Foto: France 24) 

Bersamaan itu, ketika ditanya apakah AS menarik diri dari perjanjian perdagangan dengan Tiongkok atau tidak, Presiden Donald Trump memberitahukan bahwa ia akan “mempertimbangkan dahulu”.

Sebelumnya, wakil dari AS dan Tiongkok telah berencana membahas penyelesaian perjanjian perdagangan tahap pertama pada 22/8 ini melalui temu kerja virtual. Akan tetapi, rencana ini sudah dibatalkan.

AS menunda perundingan dagang dengan Tiongkok pada latar belakang perdagangan global mengalami kemerosotan drastis akibat merebaknya pandemi Covid-19, serta perselisihan-perselisihan antara Washington dan Beijing terkait wabah ini, sanksi-sanksi satu sama lain dan kepentingan-kepentingan kedua negara di dunia.

Komentar

Yang lain