ASEAN 2020: Vietnam memberikan “kedinamisan baru” bagi ASEAN

(VOVWORLD) - Duta Besar (Dubes), Kamsiah Kamaruddin – Kepala Perwakilan Tetap Malaysia di Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) menilai: bergabungnya Vietnam dalam ASEAN pada 28/07/1995, telah memberikan “kedinamisan baru” bagi organisasi di kawasan ini.
ASEAN 2020: Vietnam memberikan “kedinamisan baru” bagi ASEAN - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc - Ketua ASEAN 2020 berbicara di acara pembukaan KTT ke-36 ASEAN  (Foto: VNA)

Ketika diinterviu wartawan Kantror Berita Vietnam di Jakarta baru-baru ini, Dubes Kamsiah Kamaruddin menilai: Dengan 6 negara permulaan, negara-negara anggota ASEAN mempunyai banyak kesamaan. Namun ketika ada partisipasi Vietnam, Kota Hanoi telah memberikan kedinamisan baru dan berbagai faktor baru, dan kami sudah berkoordinasi dengan Vietnam untuk membangun satu ASEAN yang lebih kuat. Vietnam sedang adalah salah satu perekonomian-perekonomian yang paling dinamis di ASEAN dan salah satu alasan-alasan yang membantu ASEAN mencapai pertumbuhan ekonomi baik adalah karena sumbangan-sumbangan dari negara-negara lain seperi Vietnam. Ia menilai Vietnam telah melakukan segala “sebaiki mungkin” sebagai Ketua ASEAN, bersamaan itu menunjukkan bahwa Vietnam telah memanifestasikan peranan memimpinnya yang kuat melalui mendorong kerjasama antara negara-negara ASEAN, tidak hanya selama periode menghadapi wabah Covid-19 saja, melainkan juga  selama periode pemulihan.

Selain agenda utama tersebut, Dubes Kamsiah Kamaaruddin juga memberitahukan bahwa Vietnam – Negara Ketua ASEAN memberikan prioritas untuk mendorong masalah perempuan, anak-anak, dan pembangunan yang berkelanjutan, terutama keberlanjutan lingkungan laut.


Komentar

Yang lain