ASEAN resmi mengadakan acara unjuk muka Dana Infrastruktur ASEAN

(VOVworld)- Dalam sidang di sela-sela Konferensi Tahunan ke-45 Dewan Gubernur Bank Pembangunan Asia (ADB) di ibukota Manila, Filipina, ASEAN telah resmi mengadakan acara unjuk muka Dana Infrastruktur ASEAN (AIF). Ini merupakan dana ASEAN yang paling besar selama ini bertujuan memberikan bantuan bagi semua proyek perkembangan infrastruktur yang penting dari negara-negara anggota-nya.

ASEAN resmi mengadakan acara unjuk muka Dana Infrastruktur ASEAN - ảnh 1
Bendera negara-negara ASEAN
(Foto: dddn.com.vn)

Lahirnya Dana ini merupakan satu titik balik yang menciptakan prasyarat bagi semua negara ASEAN untuk bersama-sama memberikan bantuan bagi semua proyek infrastruktur, membantu mendorong perdagangan dan pertumbuhan ekonomi dan menciptakan kesempatan kerja bagi setengah miliar orang dalam komunitas ASEAN. AIF akan memberikan bantuan keuangan bagi semua proyek pembangunan jalan darat, jalan kereta api, sistem pengadaan listrik, air dan semua kebutuhan infrastruktur penting yang lain dari negara-negara ASEAN, diperkirakan memerlukan dana 60 miliar USD per tahun./.

Komentar

Yang lain