ASEAN+3 Berharap Ekonomi Pulih Cepat Berkat Adanya Vaksin Covid-19

(VOVWORLD) - Perekonomian-perekonomian Asia, yang terkena dampak parah akibat pandemi Covid-19, diprediksi akan pulih pada tahun ini karena melaksanakan vaksinasi Covid-19, tetapi kawasan ini akan menghadapi risiko-risiko karena selisih tentang laju vaksinasi antarnegara dan munculnya varian-varian baru virus SARS-CoV-2.

ASEAN+3 Berharap Ekonomi Pulih Cepat Berkat Adanya Vaksin Covid-19 - ảnh 1Ilustrasi (Foto: AFP/VNA)

Menurut pernyataan bersama yang dikeluarkan pada 3 Mei setelah Konferensi Para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral ASEAN beserta 3 mitra yaitu Jepang, Republik Korea, dan Tiongkok (ASEAN+3) yang diadakan secara virtual, para menteri dan gubernur mengimbau semua negara supaya berhati-hati terhadap laju pemulihan ekonomi yang tidak merata setelah dampak krisis kesehatan global, bersamaan itu “berkomitmen menggunakan semua instrumen dan kebijakan yang tersedia untuk menjamin pemulihan yang menyeluruh dan berkelanjutan, serta mempertahankan stabilitas keuangan”.

Ketika menekankan komitmen tentang sistem perdagangan dan investasi multilateral yang terbuka dan berdasarkan hukum, para menteri dan gubernur juga menyambut baik 13 negara beserta Australia dan Selandia Baru yang menandatangani Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) pada November 2020.

Juga menurut pernyataan bersama tersebut, konferensi pada tahun depan akan diadakan di Kolombo, Ibukota Sri Lanka.

Komentar

Yang lain