Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja mengajukan pernyataan tentang masalah Laut Timur

(VOVworld) – Pada Selasa (24 Juni) di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan), Komite Sentral Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja mengadakan Konferensi urusan tentang pekerjaan organisasi dan pembangunan Asosiasi di basis.

Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja mengajukan pernyataan tentang masalah Laut Timur - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto : internet)

Yang menghadiri konferensi ini ada Nguyen Van Ranh, Anggota tetap Komite Kota; Vu Mao, mantan Anggota Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Ketua Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja dan lebih dari 400 utusan yang adalah pemimpin, anggota Pengurus Besar Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja. Konferensi ini telah berbahas tentang masalah-masalah tentang pekerjaan pengorganisasian dan pembangunan Asosia di basis. Konferensi ini juga mencanangkan pengumpulan derma sebanyak 23.483 ribu dong Vietnam untuk mendukung para prajurit yang sedang bertugas menjaga kemerdekaan dan kedaulatan Vietnam di wilayah laut Truong Sa dan Hoang Sa. Menghadapi situasi ketegangan di Laut Timur yang bersangkutan dengan kasus Tiongkok  menempatkan secara tidak sah anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 di zona ekonomi eksklusif dan landas kontinen Vietnam, di konferensi ini, Pengurus Pusat Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kamboja telah mengeluarkan pernyataan tentang masalah ini./.

Komentar

Yang lain