Badan Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-9 Meminta agar Mengontrol Ketat Orang-Orang yang Kembali dari Zona Wabah
(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Vu Duc Dam, Sabtu sore (31 Juli) memimpin sidang Badan Pengarahan Nasional urusan Pencegahan dan Penanggulangan Wabah Covid-19. Pada sidang ini, badan pengarahan tersebut sepakat mengusulkan kepada PM Pemerintah supaya terus memperpanjang pembatasan sosial di 19 provinsi dan kota di Viet Nam Selatan untuk 14 hari lagi (dari 1 Agustus 2021). Bersamaan itu meminta semua provinsi dan kota agar melaksanakan dengan serius ketentuan jajak sosial, mengontrol dengan ketat orang yang kembali dari zona-zona wabah.
Iluastrasi (Foto: VGP) |
Badan pengarahan tersebut juga menekankan bahwa ketika telah melaksanakan Instruksi 16, warga tidak boleh berpindah. Badan pengarahan tersebut meminta kepada semua daerah supaya jangan membiarkan warga keluar masuk wilayahnya pada saat wabah yang mengalami perkembangan yang kompleks saat ini.
Badan pengarahan tersebut juga menyatakan bahwa menghadapi situasi wabah yang kompleks di Kota Ho Chi Minh, daerah-daerah sekitarnya dari peovinsi-provinsi Dong Nai, Binh Duong dan Long An, maka perlu memusatkan vaksin, memberikan prioritas tertinggi bagi kawasan ini.
Deputi PM Vu Duc Dam meminta semua provinsi dan kota supaya melaksanakan pengarahan PM Pemerintah, menjamin kehidupan warga pada saat pembatasan sosial dan memberikan bantuan kesehatan bagi semua warga agar mereka tenang melaksanakan pembatasan sosial.