Badan Usaha Merupakan Kekuatan Pembidas di Front Ekonomi
(VOVWORLD) - Pada Selasa pagi (21 Maret), di Istana Presiden, ketika berbicara pada pertemuan dengan delegasi badan usaha kecil dan menengah Vietnam sehubungan dengan Kongres Nasional ke-4 Asosiasi Badan Usaha Kecil dan Menengah Vietnam, masa bakti 2023-2028, Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan menginginkan agar komunitas badan usaha terus berupaya untuk menciptakan citra badan usaha yang membawa identitas Vietnam.
Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan berbicara pada pertemuan tersebut (Foto: VOV) |
Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan mengatakan: “Saya berharap agar badan-badan usaha Vietnam pada umumnya, termasuk badan-badan usaha kecil dan menengah, terus menjadi kekuatan pembidas di front ekonomi, terus membangun jajaran badan usaha dan wirausaha Vietnam yang tidak henti-hentinya tumbuh mendewasa, tidak henti-hentinya berkembang, beradaptasi dengan kecenderungan zaman sekaligus mampu bersaing di kancah internasional. Saya juga berharap agar kita menciptakan sistem nilai badan usaha melalui standar-standar budaya, melalui moral bisnis, tanggung jawab terhadap masyarakat, konektivitas dan kerja sama untuk menciptakan kekuatan bersama dari badan usaha Vietnam”.