Banyak Agen Wisata Internasional Akan Datang Mencaritahu tentang Provinsi Ba Ria Vung Tau
(VOVWORLD) - Lebih dari 8,5 juta wisatawan berkunjung di Provinsi Ba Ria-Vung Tau, Vietnam Selatan, selama tujuh bulan tahun ini, omsetnya mencapai lebih dari 8,83 triliun VND (sekitar 374 juta USD).
Banyak rombongan wisman datang ke Ba Ria - Vung Tau melalui jalan laut. (Foto: Gia Khang/VOV) |
Hanya pada bulan Juli ini saja, provinsi tersebut telah menyambut kedatangan sekitar 1,4 juta wisatawan, meningkat 24% dibandingkan dengan masa yang sama tahun lalu. Demikianlah informasi yang diumumkan Dinas Pariwisata Provinsi Ba Ria-Vung Tau pada Minggu (30 Juli).
Dari sekarang sampai akhir tahun, pariwisata Ba Ria-Vung Tau akan terus bersemarak karena agen-agen wisata asing akan datang untuk melakukan kerja sama dalam membawa wisatawan mancanegara ke kawasan Danau Tram. Ibu Tran Thu Hien, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Ba Ria-Vung Tau mengatakan:
“Dari sekarang sampai akhir tahun, instansi pariwisata Provinsi Ba Ria-Vung Tau fokus melakukan dua acara di daerah-daerah Xuyen Moc, Long Dien, dan Dat Do. Pertama ialah Pekan Pariwisata dalam rangkaian program promosi wisata dari Provinsi Ba Ria-Vung Tau. Kedua ialah akan menyambut kedatangan rombongan-rombongan pejabat internasional untuk mengadakan Konferensi konektivitas pariwisata di kawasan Danau Tram. Di sana, badan-badan usaha wisata provinsi akan bertemu dan mengusahakan peluang kerja sama dengan agen-agen pariwisata internasional”.