Banyak Barang Ekspor Vietnam Capai Pertumbuhan Kuat

(VOVWORLD) - Data Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam menunjukkan bahwa dalam 6 bulan awal tahun ini, ekspor barang-barang tekstil, produk tekstil, dan alas kaki mengalami pemulihan yang jelas. Konkretnya, nilai ekspor tekstil dan produk tekstil mencapai lebih dari 15 miliar USD, meningkat hampir 15%, nilai ekspor alas kaki mencapai lebih dari 10 miliar USD, meningkat hampir 28%.

Banyak Barang Ekspor Vietnam Capai Pertumbuhan Kuat  - ảnh 1Ilustrasi (Foto: VOV)

Tran Thanh Hai, Wakil Kepala Direktorat Ekspor dan Impor, Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam, memberitahukan: setelah kesulitan tentang pesanan, selama beberapa bulan awal tahun ini, banyak badan usaha tekstil, produk tekstil, dan alas kaki sedang memulihkan produksi. Khususnya berhasil menandatangani banyak pesanan telah membantu badan-badan usaha mengatasi kesulitan akibat dampak wabah Covid-19.

“Dengan pemulihan dunia, khususnya pasar Amerika Serikat dan Eropa, cabang-cabang tekstil, produk tekstil, dan alas kaki sedang memulihkan pesanan. Badan-badan usaha telah menerima pesanan hingga triwulan III, bahkan hingga akhir tahun, ini merupakan sinyal yang menggembirakan. Khususnya, ini juga merupakan cabang yang menggunakan banyak tenaga kerja, turut memecahkan masalah tenaga kerja, serta meningkatkan sosial-ekonomi di banyak daerah”.

Sementara itu, menurut Asosiasi Hortikultura Vietnam, pada Juni 2021, nilai ekspor hortikultura mencapai lebih dari 356 juta USD, meningkat 38% dibandingkan dengan masa yang sama tahun 2020. Secara umum dalam 6 bulan awal tahun 2021, total nilai ekspor hortikultura mencapai lebih dari 2 miliar USD, meningkat 17,4% dibandingkan dengan masa yang sama tahun lalu. Tiongkok, Amerika Serikat, Jepang, dan Republik Korea merupakan 4 pasar ekspor hortikultura yang terbesar bagi Vietnam.

Komentar

Yang lain