(VOVworld)- Pada Rabu, (2 Januari), Komite Rakyat provinsi Binh Duong telah mengesahkan pemberian bantuan uang Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek - 2013 (Hari Raya Tet 2013) dari anggaran keuangan daerah kepada para pejabat, personil, buruh, angkatan bersenjata dan orang-orang yang mendapat kebijakan prioritas di provinsi. Selain itu, Ketua Komite Rakyat provinsi Binh Duong, Le Thanh Cung juga meminta kepada semua unit dan dinas yang bersangkutan supaya meninjau kembali, menaruh perhatian dalam membantu keluarga-keluarga korban agent oranye/dioxin yang menjumpai kesulitan guna menyambut Hari Raya Tet.
Memberikan bantuan kepada rakyat untuk menyambut Hari Raya Tet Tradisional
(Foto: sggp.org.vn)
Untuk mempersiapkan Hari Raya Tet, provinsi Vinh Long telah memberikan bimbingan kepada semua badan, instansi dan daerah supaya dari 31 Januari 2013 berfokus memelihara, membantu dan menciptakan syarat yang paling baik kepada keluarga-keluarga yang mendapat kebijakan prioritas, orang yang berjasa kepada Tanah Air, orang miskin, orang yang menjumpai kesulitan berat untuk menyambut Hari Raya Tet.
Menurut rencana, dari awal Februari 2013, provinsi Vinh Long akan mengorganisasi rombongan-rombongan pejabat teras dari Komite Partai provinsi dan delapan kabupaten dan kota untuk mengunjungi, memberikan bingkisan dan mengucapkan selamat Hari Raya Tet kepada lebih dari 20.000 keluarga yang mendapat kebijakan prioritas, orang yang bersaja kepada Tanah Air dengan total uang sebesar lebih dari VND 4 miliar. Provinsi dan semua kabupaten dan kota juga menggelarkan rencana menyambut Partai, menyambut musim semi dengan pesta-pesta, pameran perdagangan, aktivitas kebudayaan, kesenian, olahraga dan lain-lain untuk menciptakan suasana bergembira dengan musim semi, mengabdi rakyat, terutama, rakyat di daerah-daerah pedalaman dan daerah pelosok./.