Barat mempersiapkan rencana untuk menggunakan sumber minyak cadangan ketika Iran menutup pintu selat Hormuz.

  Pada latar belakang Iran mengancam menutup pintu selat Hormuz, Barat telah mempersiapkan rencana untuk menghadapinya, menurut itu, mereka menggunakan minyak cadangan strategis untuk menebus hampir semua sumber minyak dari kawasan Teluk yang bisa hilang ketika Iran mencegah jalan pengangkutan jalan laut yang paling penting di dunia ini.

Barat mempersiapkan rencana untuk menggunakan sumber minyak cadangan ketika Iran menutup pintu selat Hormuz. - ảnh 1

Selat Hormuz
(Foto: Internet)
Badan Energi Internasional IEA telah membahas satu rencana untuk melontarkan 14 juta barel minyak perhari dari sumber minyak cadangan dari semua pemerintah di Amerika, Eropa, Jepang dan negara-negara pengimpor minyak lainnya. Skala rencana ini berlipat 5 kali terbanding dengan skala pelontaran minyak cadangan  terbesar dalam sejarah IEA yang dilaksanakan pada tahun 1990 ketika Irak mengagresi Kuwait. Rencana tersebut bisa mencukupi jumlah minyak yang diangkut melewati selat Hormuz selama sebulan. Akan tetapi, para analis menyatakan bahwa sulit ada kemungkinan  Iran akan menutup pintu selat Hormuz./.

Komentar

Yang lain