Berfokus membangun lingkungan kebudayaan Vietnam yang berbudaya dan modern

(VOVworld) – Konferensi evaluasi 15 tahun pelaksanaan Resolusi Sidang Pleno ke-5 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) angkatan ke-8 tentang pembangunan dan pengembangan kebudayaan Vietnam yang maju dan kental dengan identitas nasional berlangsung pada Kamis, (8 Agustus) di kota Hanoi.

Berfokus membangun lingkungan kebudayaan Vietnam yang  berbudaya dan modern - ảnh 1

Konferensi evaluasi 15 tahun pelaksanaan Resolusi Sidang Pleno ke-5 KS PKV tentang membangun lingkungan kebudayaan Vietnam yang maju dan kental dengan identitas nasional
(Foto: internet)

Ketika menghadiri dan membacakan pidato di depan konferensi ini, Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Tan Dung menekankan bahwa Resolusi tersebut memanifestasikan visi strategis dan pola pikir revolusioner dari Partai Komunis Vietnam pada periode pembaruan. Melalui 15 tahun pelaksanaan, kesedaran tentang peranan dan posisi kebudayaan di kalangan Partai dan masyarakat meningkat secara jelas. Sumber tenaga kebudayaan, terutama ialah sumber daya manusia semakin dikembangkan dan berkembang secara komprehensif. Proses membangun dan mengembangkan kebudayaan telah mencapai banyak hasil yang positif, memberikan sumbangan layak pada prestasi besar bersama dari Tanah Air pada periode pembaruan. Perdana Menteri Nguyen Tan Dung meminta agar disamping prestasi-prestasi yang sudah dicapai, maka perlu serius meninjau kembali semua keterbatasan dan kelemahan dari pengembangan kebudayaan selama ini: “Pertama-tama, kesedaran dan tanggung-jawab sistim politik dan kalangan rakyat tentang kebudayaan dan pembangunan kebudayaan sesuai dengan semangat Resolusi Sidang Pleno ke-5 KS PKV belum tinggi. Sistim perundang-undangan tentang kebudayaan belum sesuai dengan kedinamisan perekonomian pasar. Belum ada banyak karya kebudayaan dan kesenian yang sepadan dengan prestasi yang dicapai dalam periode pembaruan, pembangunan dan pembelaan Tanah Air. Aktivtas memugar dan mengkonservasikan pusaka masih ada banyak keterbatasan. Semua kelemahan dan kekurangan tersebut bisa menyesatkan arah perkembangan Tanah Air pada syarat ekonomi pasar dan intergrasi yang semakin menjadi intensif dan ekstensif”.

          Perdana Menteri Nguyen Tan Dung meminta kepada seluruh sistim politik, pemerintahan, instansi berbagai tingkat dan seluruh instansi kebudayaan, olahraga dan pariwisata supaya membangun sistim kebijakan dan langkah-langkah pelaksanaan yang sesuai untuk memanfaatkan dan mengembangkan potensi ekonomi dari kebudayaan dan potensi kebudayaan dalam ekonomi. Beliau menekankan pewarisan intisari langgam kebudayaan pada periode industrialisasi dan modernisasi serta integrasi internasional. Ini merupakan tugas titik berat dalam usaha membangun dan mengembangkan kebudayaan. Beliau juga meminta supaya memperkuat pengelolaan negara secara lebih baik tentang pembangunan dan pelaksanaan institusi, mekanisme, kebijakan, strategi, perancangan dan rencana untuk menciptakan semua syarat yang kondusif dalam mengembangkan kebudayaan, bersamaan itu, berfokus membangun lingkungan kebudayaan Vietnam yang berbudaya dan modern yang kental dengan identitas nasional bersamaan dengan institusi-institusi kebudayaan baru yang sepadan dengan zaman./.

Komentar

Yang lain