Bergelora dengan aktivitas-aktivitas peringatan ultah ke-70 Hari Nasional Vietnam di banyak daerah di seluruh negeri

(VOVworld) – Pada Rabu sore (2 September), Presiden Vietnam, Truong Tan Sang datang membakar hio untuk mengenangkan Presiden Ho Chi Minh di Zona peninggalan sejarah Presiden Ho Chi Minh, di Istana Kepresidenan. Di sini, Presiden Truong Tan Sang melakukan ceramah kepada para pejabat dan staf Zona peninggalan sejarah ini. Beliau berharap supaya para pejabat dan staf akan terus melakukan secara lebih baik tugas menjaga, mengkonservasikan dan mengembangkan nilai semua harta benda yang bernilai dan berkaitan dengan kehidupan revolusioner Presiden Ho Chi Minh.

Bergelora dengan aktivitas-aktivitas peringatan ultah ke-70 Hari Nasional Vietnam di banyak daerah di seluruh negeri - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang membakar hio
 untuk mengenangkan Presiden Ho Chi Minh
Foto: baomoi.com

Pada hari yang sama, di banyak daerah di seluruh negeri telah berlangsung aktivitas-aktivitas budaya dan kesenian yang beraneka-ragam untuk menyambut Hari Raya bangsa. Khususnya, di 3 kota besar yaitu Hanoi, Da Nang dan Ho Chi Minh, para penduduk menikmati peluncuran kembang api yang berwarna-warni dan program-program kesenian. Nguyen Thu Huong, mahasiswa Universitas Ekonomi-Teknik Industri Hanoi mengatakan: “Saya merasa sangat gembira karena bisa melihat parade militer serta pagelaran kembang api yang sangat indah dan kolosal. Sebagai seorang warga negara Vietnam, saya merasa sangat bangga karena hidup di satu negara yang damai dan berbahagia seperti ini”.

Pada Rabu malam (2 September), di kota Hanoi, berlangsung program kesenian khusus dengan tema: “Vietnam – Zaman Ho Chi Minh” guna mengikhtisarkan penggalan sejarah  revolusi yang sulit dan gigih untuk merebut kemerdekaan bangsa; memanifestasikan perasaan dan moral “Minum air ingat pada sumbernya”, berterima kasih kepada generasi pendahulu yang telah memberikan sumbangan dan gugur demi usaha revolusi. Juga di kota Hanoi berlangsung program konser dengan tema: “Hal yang tetap hidup selama-lamanya tahun 2015”.

Sebelumnya, pada pagi harinya, Perkampungan Budaya Wisata etnis-etnis Vietnam merekonstruksikan Hari Raya Kemerdekaan warga etnis minoritas provinsi Lai Chau. Juga pada Rabu (2 September), di provinsi Quang Tri berlangsung program dengan tema: “Semangat revolusi yang cemerlang”. Sehubungan dengan ini, Panitia Penyelenggara menyampaikan kira-kira 180 bendera nasional kepada para nelayan yang punya kapal penangkapan ikan di lepas pantai, memberikan 12 bingkisan kepada para nelayan yang punya kapal penangkapan ikan di lepas pantai yang mengalami kerugian akibat bencana alam pada tahun 2015.

Aktivitas peringatan ultah ke-70 Revolusi Agustus dan Hari Nasional Vietnam juga berlangsung di provinsi Nghe An, Tra Vinh dan banyak provinsi dan kota lain di seluruh negeri.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain