Bergelora Pekan Budaya-Wisata Dien Bien dan Provinsi-Provinsi Daerah Tay Bac di Kota Ho Chi Minh
(VOVWORLD) - Pekan budaya-wisata Dien Bien dan provinsi-provinsi di Daerah Tay Bac (Barat Laut), Vietnam Utara dibuka pada Senin malam (04 Desember), di Jalan pejalan kali Nguyen Hue, Kota Ho Chi Minh.
Banyak wisman merasa sangat gembira ketika berbaur pada ruang kebudayaan di daerah pegunungan (Foto: VOV) |
Event tersebut berlangsung sampai dengan tgl 06 Desember untuk memperhebat konektivitas dalam mengembangkan pariwisata Dien Bien dan provinsi-provinsi di Daerah Tay Bac dengan seluruh negeri dan dunia.
Di upacara pembukaan, warga Kota Ho Chi Minh dan wisatawan mancanegara (wisman) bersama-sama berbaur pada ruang budaya di daerah pegunungan, mengalami kebudayaan komunitas dari etnis-etnis minoritas: Thai, Mong, Ha Nhi, Dao, dan sebagainya.
Pekan budaya-wisata Dien Bien dan provinsi-provinsi di Daerah Tay Bac di Kota Ho Chi Minh juga merupakan kesempatan bagi daerah-daerah untuk menyerap modal investasi, menyosialisasikan pariwisata, membuat produk-produk wisata yang khas, menciptakan langkah perkembangan baru bagi pariwisata Dien Bien dan Daerah Tay Bac.