Bersinergi Melindungi, Merawat dan Mengembangkan Peranan Kaum Lansia

(VOVWORLD) - Hari ini (1 Oktober) adalah Hari Lansia Internasional. Sehubungan dengan kesempatan ini, pada Senin sore (30 September), Kota Ho Chi Minh mencanangkan Bulan aksi demi Kaum lansia tahun 2024 dengan tema “Bersinergi melindungi, merawat dan mengembangkan peranan kaum lansia”.
Bersinergi Melindungi, Merawat dan Mengembangkan Peranan Kaum Lansia - ảnh 1Acara pencanangan Bulan aksi demi Kaum lansia tahun 2024 di Kota Ho Chi Minh. Foto: VOV

Pada acara pencanangan tersebut, Ibu Tran Thi Dieu Thuy, Wakil Ketua Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh, menginginkan agar semangat “Kaum lansia dikembangkan dan mendapat perawatan secara penuh” akan disebarluaskan dan selalu berada dalam pemahaman, tanggung jawab, dan tindakan dari semua tingkat pemerintahan, setiap warga dan seluruh masyarakat. Pada kesempatan ini, Komite Rakyat Kota Ho Chi Minh memberikan 240 bingkisan kepada kaum lansia yang hidup sebatang kara dan menderita kesulitan di kota.


Komentar

Yang lain