Bulan Aksi Nasional tentang pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS tahun 2014

(VOVworld) – Di kota Hanoi, pada Minggu pagi (30 November), 3 000 orang yang mewakili 15 propinsi di Vietnam Utara telah menghadiri rapat umum dan pawai untuk menyambut Bulan Aksi Nasional tentang  pencegahan  dan penanggulangan HIV/AIDS -tahun 2014.

Dengan tema “Tidak ada ras dan diskriminasi terhadap pengidap HIV/AIDS”, Bulan Aksi Nasional ini menyosialisasikan dan memperkenalkan Undang-Undang tentang pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS; Strategi nasional tentang pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS sampai tahun 2020, Visi sampai tahun 2030, khususnya melakukan komunikasi tentang ras dan diskriminasi terhadap pengidap HIV/AIDS dan semua langkah untuk menanggulangi sendiri penularan HIV….

 Bulan Aksi Nasional tentang pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS tahun 2014 - ảnh 1
Rapat umum untuk menyambut Bulan aksi nasional tentang 
pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS tahun 2014
(Foto : VOV)

Ketika berbicara di depan upacara ini, Deputi Menteri Kesehatan Vietnam, Nguyen Thanh Long mengatakan: “Untuk menyambut kampanye pencegahan dan penanggulangan AIDS global tahapan 2011-2015 dengan tema menuju ke target 3  "tidak" yaitu tidak ada pengidap baru HIV/ADIS, tidak ada korban AIDS dan tidak ada diskrinimasi terhadap pengidap HIV/AIDS, pada tahun 2014, Vietnam telah memilih tema: “Tidak ada diskriminasi terhadap pengidap HIV/AIDS” untuk bersama-sama memberantas  diskriminasi.”

Juga pada pagi harinya, propinsi Dien Bien (Vietnam Utara) juga mengadakan rapat umum menyambut Bulan aksi nasional tentang pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS. Setelah rapat umum, ratusan anggota Liga Pemuda, komunis pelajar, mahasiswa, para pasien sedang menggunakan cara methadone, kelompok kesamaan telah turun ke jalan untuk menyosialisasikan dan memobilisasi semua orang supaya aktif menyamut peristiwa ini.

Menurut statistik dari Kementerian Kesehatan, sampai dengan bulan September tahun 2014, Vietnam mempunyai lebih dari 224 000 pengidap HIV. Lebih dari 70 000 orang telah meninggal. Jumlah pengidap HIV yang baru berkecenderungan turun selama  7 tahun belakangan ini, akan tetapi masih tinggi, kira-kira 12 000-14 000 orang per tahun./.

Komentar

Yang lain