(VOVworld) – Sehubungan dengan peringatan ultah ke-48 Berdirinya Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) (8 Agustus 1967 – 8 Agustus 2015) dan ultah ke-20 Vietnam masuk ASEAN (28 Juli 1995 – 28 Juli 2015), Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam, Asosiasi Persahabatan Vietnam dengan negara-negara ASEAN dan Duta Besar negara-negara ASEAN di kota Hanoi mengadakan program dengan tema: “Demi satu Komunitas ASEAN yang bersatu dan berkembang”, pada Kamis (6 Agustus).
Deputi PM Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan acara peringatan
Foto: vov.vn
Yang menghadiri dan berbicara di depan program ini, Deputi Perdana Menteri (Deputi PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa Komunitas ASEAN yang resmi lahir pada akhir tahun ini, setelah 48 tahun pembentukan dan perkembangan, mempunyai arti istimewa terhadap kawasan serta tiap-tiap negara. Deputi PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa salah satu titik berat dari Komunitas ASEAN ialah mengarah ke warga, menganggap warga sebagai sentral. Pemerintah Vietnam beserta negara-negara ASEAN yang lain sudah dan sedang berupaya memacu dan menciptakan syarat bagi semua lapisan rakyat untuk meningkatkan pemahaman dan ikut serta secara lebih aktif dalam proses pembangunan dan pengembangan Komunitas ASEAN.
Selama ini, dalam hubungan dengan ASEAN, aktivitas hubungan luar negeri rakyat telah memberikan sumbangan yang pantas dan efektif, turut memperkokoh solidaritas, persahabatan dan kerjasama antar-negara ASEAN. Sehubungan dengan ini, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc telah memberikan hadiah kepada beberapa organisasi dan perseorangan tipikal dari 10 negara ASEAN karena semua sumbangan-nya dalam proses pembangunan Komunitas ASEAN.