Deputi Menlu Vietnam Nguyen Thanh Son berkunjung di Federasi Rusia

(VOVworld) - Sehubungan dengan kunjungan menghadiri persidangan Dewan UNESCO dan mengunjungi tiga negara di Eropa yalah Republik Perancis, Republik Czech dan  Federasi Rusia, pada Selasa sore (23 April), Deputi Menteri Luar Negeri (Deputi Menlu) Vietnam, Nguyen Thanh Son telah melakukan pertemuan  dan ceramah dengan wakil kaum diaspora Vietnam di Federasi Rusia.

Nguyen Thanh Son menyampaikan informasi kepada para diaspora tentang situasi Tanah Air, hubungan Vietnam - dunia  pada umumnya dan situasi komunitas diaspora Vietnam di dunia serta aktivitas- aktivitas mereka  pada khususnya. Dia memuji semangat berkaitan dengan kampung halaman, dengan komunitas yang dimiliki aspora Vietnam di seluruh  dunia, diantaranya ada diaspora Vietnam di Federasi Rusia. Deputi Menlu Vietnam Nguyen Thanh Son mengatakan:  “Baru-baru ini, kami juga secara sukses melakukan aktivitas- aktivitas untuk para diaspora di negara-negara lain, khususnya komunitas diaspora Vietnam di Amerika Serikat pada aktivitas-aktivitas di dalam negeri. Partai dan Negara Vietnam sedang mempelajari dan mengevaluasikan secara umum kekuatan komunitas orang Vietnam di luar negeri. Bisa dikatakan, kekuatan komunitas  diaspora belum pernah  berkesinambungan, bekembang dan baik seperti sekarang ini”.

Deputi Menlu Vietnam Nguyen Thanh Son menyatakan keinginan  agar pada waktu mendatang, para diaspora Vietnam di Federasi Rusia membangun banyak aktivitas dan lebih bersatu dalam pekerjaan bersama, misalnya melakukan aktivitas amal, mengorganisasi dan secara lebih aktif berpartisipasi pada aktivitas-aktivitas sosial, budaya di dalam negeri dan di Federasi Rusia./.

Komentar

Yang lain