Deputi PM, Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh melakukan kunjungan resmi di Kerajaan Bersatu Britania Raya dan Irlandia Utara

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan HUT ke-45 penggalangan hubungan Viet Nam-Inggris dan atas undangan Menteri Luar Negeri  (Menlu) Kerajaan Bersatu Britania Raya dan Irlandia Utara, Jeremy Hunt, Deputi Perdana Menteri (PM), Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh melakukan kunjungan resmi di  Inggris dari 9-10 Oktober ini.
Deputi PM, Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh melakukan kunjungan resmi di  Kerajaan Bersatu Britania Raya dan Irlandia Utara - ảnh 1Deputi PM, Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh (kanan) dan Menteri Perdagangan Internasional Inggris, Liam Fox. (Foto VGP)

Dalam rangka kunjungan ini,  Deputi PM, Menlu Viet Nam, Pham Binh Minh, pada Selasa (9 Oktober) telah mengadakan pertemuan dengan Menteri Perdagangan Internasional Inggris, Liam Fox. Dua pihak menyepakati penilaian kerjasama perdagangan-investasi antara dua negara sudah berkembang sangat positif dalam beberapa tahun belakangan ini. Beliau percaya bahwa keluarnya Inggeris dari Uni Eropa (atau Brexit) pada waktu mendatang akan tidak berpengaruh terhadap keinginan Inggeris dalam terus mendukung Viet Nam memperkuat hubungan dengan Uni Eropa dan memberikan pengaruh agar Uni Eropa cepat menandatangani Perjanjian Perdagangan Bebas Viet Nam-Uni Eropa (EVFTA). Dua pihak menyambut baik usaha mendorong perundingan FTA bilateral Viet Nam-Inggris untuk terus memperkuat kerjasama  perdagangan-investasi antara dua negara dan kerjasama dalam rangka WTO pasca Brexit, turut memperdalam lebih lanjut lagi hubungan kemitraan strategis Viet Nam-Inggris.  

Sebelumnya, pada hari yang sama, di London, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh mengadakan pertemuan dengan Baron Astor. Pada pertemuan ini, Baron Astor menegaskan bahwa dengan posisi manapun, dia dengan sepenuh hati mendukung perkembangan dan kemakmuran Viet Nam.

Pada pihaknya, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh berharap agar Baron Astor  dnegan kewibawaannya, akan terus memberikan sumbangan dalam mendorong hubungan Viet Nam-Inggeris untuk berkembang kuat.

Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh juga mengadakan temu kerja dan menerima para pemimpin dari beberapa grup besar Inggris. Beliau memberitahukan; Viet Nam bertekat dan sedang memperhebat pembangunan Pemerintah yang “berdisiplin, lurus dan bersih, bertindak, kreatif dan efektif” demi rakyat dan badan usaha. Ini merupakan peluang bagi para investor  Inggris untuk  ikut serta dan menjadi pemegang saham strategis  bagi  badan-badan usaha besar di Viet Nam.

Dalam rangka kunjungan ini, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh juga menyampaikan pidato di depan forum badan usaha Viet Nam-Inggris yang antara lain menegaskan: Viet Nam selalu memperlebar pintu untuk menyambut kedatangan badan usaha dan wirausaha Inggris, selalu mendengarkan dan berjalan seperjalanan demi satu masa depan yang berkesinambungan dan makmur baik bagi badan usaha maupun bagi  rakyat dua negeri.

Di forum ini, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh telah menyaksikan upacara penandatanganan Nota Kesepahaman permufakatan kerjasama antara Kamar Dagang dan Industri Viet Nam dan Dewan Bisnis Inggris-ASEAN.

Komentar

Yang lain