Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue menerima Wakil Presiden Grup ExxonMobil, Paul Greemwood
(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vuong Dinh Hue, pada Rabu sore (20 Desember), di Kota Hanoi, telah menerima Wakil Presiden Grup ExxonMobil, Paul Greemwood.
Deputi PM Vietnam, Vuong Dinh Hue (kanan) dan Wakil Presiden Grup ExxonMobil, Paul Greemwood (Foto: Nguyen Dan/VNA)
|
Pada pertemuan ini, Deputi PM Vuong Dinh Hue memberitahukan bahwa Vietnam sedang memperhebat perbaikan lingkungan bisnis, meningkatkan daya saing nasional dan menyerukan kepada badan-badan usaha asing yang punya kemampuan manajemen dan potensi yang besar supaya melakukan investasi dan bisnis di Vietnam. Pemerintah Vietnam selalu memprioritaskan dan menciptakan semua syarat yang kondusif bagi aktivitas-aktivitas badan-badan usaha asing untuk memberikan sumbangan pada perkembangan masing-masing fihak.
Pada fihaknya, Wakil Presiden Grup ExxonMobil, Paul Greemwood percaya pada upaya-upaya dan hasil yang baru saja dicapai oleh Vietnam dalam menyelenggarakan, mengembangkan ekonomi dan melakukan integrasi internasional selama ini dan menegaskan akan terus memberikan perhatian dalam melakukan kerjasama dan investasi dengan para mitra di Vietnam pada waktu mendatang.