Deputi PM Vu Van Ninh menerima Direktur WB untuk Vietnam

(VOVworld) – Pada Jumat sore (5 Desember) di kota Hanoi, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vu Van Ninh menerima ibu Victoria Kwakwa, Direktur Nasional Bank Dunia (WB) untuk Vietnam. Pada pertemuan ini, Deputi PM Vu Van Ninh memberitahukan bahwa pada waktu lalu, Vietnam telah menggelarkan sangat banyak solusi untuk melakukan restrukturisasi perekonomian, diantaranya mempelajari banyak rekomendasi dan konsultasi kebijakan dari WB. Semua solusi ini telah mendatangkan hasil-guna yang tinggi pada kenyataan, program-program koordinasi dengan WB juga sedang digelarkan secara aktif. Deputi PM Vu Van Ninh menyatakan terima kasih atas bantuan aktif yang diberikan WB kepada Vietnam pada waktu lalu.

Deputi PM Vu Van Ninh menerima Direktur WB untuk Vietnam - ảnh 1
Pertemuan tersebut
(Foto: baotintuc.vn)


Deputi PM Vu Van Ninh dan ibu Victoria Kwakwa juga telah membahas banyak masalah yang menjadi minat bersama dan bersangkutan dengan tiga bidang utama yang harus direstrukturisasikan.

Pada pihaknya, ibu Victoria Kwakwa mencatat semua hasil yang telah dicapai Vietnam, khususnya dalam usaha mempertahankan kestabilan ekonomi makro, turut menyerap investasi asing, membantu perekonomian berkembang secara berkesinambungan. Dia menekankan komitmen WB yaitu membantu Vietnam melaksanakan restrukturisasi perekonomian untuk mencapai hasil pada waktu mendatang./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain