Deputi PM Vuong Dinh Hue: turut menyempurnakan ekosistem tanpa uang tunai di Vietnam
(VOVWORLD) - Ketika berbicara di depan pertemuan dengan Park Byounggun, Direktur Perusahaan Teknologi Alliex (Republik Korea), pada Kamis sore (19/9), Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vuong Dinh Hue menganggap bahwa Republik Korea merupakan satu model dalam pembayaran tanpa uang tunai di mana Vietnam ingin mengikutinya.
Deputi PM Vuong Dinh Hue menerima Park Byounggun, Direktur Perusahaan Teknologi Alliex (Foto: VGP) |
Ketika menyambut baik investasi Perusahaan Teknologi Alliex di Vietnam, dia memberitahukan bahwa sekarang, Pemerintah Vietnam sedang menggelarkan Proyek pengembangan pembayaran tanpa uang tunai dan telah memberlakukan kebijakan dan ketentuan-ketentuan tentang tagihan elektronik, pembayaran dengan kartu ATM dan sedang berupaya mencapai tingkat ke-4 dalam memberikan jasa publik untuk melaksanakan prosedur-prosedur di internet dan pembayaran online. Deputi PM Vuong Dinh Hue menginginkan agar Perusahaan ini dengan banyak pengalaman di bidang ini akan melakukan koordinasi erat dengan Bank Negara Vietnam untuk turut meyempurnakan ekosistem tanpa uang tunai di Vietnam.
Pada pihaknya, Direktur Park Byounggun memberitahukan bahwa Perusahaan Teknologi Alliex telah resmi menandatangani kontrak kerjasama dalam menggelarkan infrastruktur tempat-tempat penjualan bersama dengan Vietinbank dan Sacombank dari Vietnam. Pada waktu mendatang, perusahaan ini akan menginvestasikan dan mengembangkan jaringan tempat penjualan bersama di berbagai toko di Vietnam, mengoperasikan unit yang menerima kartu ATM dan lain-lain untuk turut melaksanakan haluan dan solusi-solusi tanpa uang tunai dalam pembayaran dari Pemerintah Vietnam.