Dewan Keamanan Nasional Republik Korea Lakukan Sidang Darurat setelah RDRK Luncurkan Dua Benda Terbang


(VOVWORLD) - Pada 27 Januari, Dewan Keamanan Nasional Republik Korea (NSC) telah mengadakan sidang darurat setelah Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) meluncurkan 2 benda terbang yang dianggap sebagai rudal balistik jarak pendek  pada pagi harinya.

Menurut sebuah pernyataan dari kantor Presiden Republik Korea, para anggota tetap NSC menyatakan "penyesalan atas peluncuran rudal oleh RDRK secara terus-menerus". NSC juga mengimbau RDRK untuk segera menyambut upaya memecahkan masalah-masalah melalui dialog, menuju perdamaian dan stabilitas di Semenanjung Korea dan di kawasan.

Komentar

Yang lain