Dewan Keamanan PBB mendesak segera melakukan gencatan senjata di Suriah
(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB), Jumat (16/3), sekali lagi berseru kepada para fihak yang bersangkutan di Suriah supaya melaksanakan secara lengkap resolusi yang meminta segera melakukan gencatan senjata di seluruh wilayah Suriah.
Dewan Keamanan PBB mendesak segera melakukan gencatan senjata di Suriah (Foto :VNA) |
Setelah konsultasi tertutup dari DK PBB tentang situasi di Suriah, Duta Besar Belanda di PBB, Karel dan Oosterom- Ketua bergilir DK PBB memberitahukan bahwa negara-negara anggota DKPBB mencela keras situasi kekerasan sekarang di kawasan Ghouta Timur dan di Damaskus, Ibukota Suriah dan menekankan bahwa perkembangan di sini sedang melanggar secara serius Resolusi 2401 yang diesahkan DK PBB pada 24/2 lalu.
DK PBB berseru kepada para fihak yang bersangkutan di Suriah supaya melaksanakan secara serius semua tugas membela warga menurut hukum hak asasi manusia. Negara-negara anggota DK PBB juga menyatakan dukungan dalam pembentukan tanpa ditunda-tunda satu komite konstitusi yang bertugas menyusun Undang-Undang Dasar baru untuk Suriah.