Dialog ke-4 tentang strategi dan ekonomi Tiongkok-Amerika Serikat

(VOVworld) -  Dialog ke-4 tentang strategi dan ekonomi Tiongkok-Amerika Serikat telah dibuka di Beijing, Tiongkok, pada Kamis pagi 3 Mei. Ketika berbicara di upacara pembukaan ini, Presiden Tiongkok, Hu Jin-tao menyatakan bahwa Dialog tentang strategi dan ekonomi Tiongkok-Amerika Serikat telah menjadi salah satu diantara kanal-kanal dialog tingkat paling tinggi dan membahas paling banyak isi dalam hubungan Amerika Serikat-Tiongkok sekarang, memberikan sumbangan mendorong pertukaran strategi, memperkuat pengertian tentang strategi dan kebijakan masing-masing fihak, memperluas kerjasama dan mendorong pertukaran antara rakyat dua negeri.

Dialog  ke-4 tentang strategi dan ekonomi Tiongkok-Amerika Serikat - ảnh 1
Presiden Tiongkok Hu Jintao
(Foto : internet)
Menurut Presiden Tiongkok, Hu Jin-tao, sebagai negara yang paling besar dan negara sedang berkembang yang paling besar di dunia, pengembangan hubungan Tiongkok-Amerika Serikat tidak hanya mendatangkan kepentingan baik bagi rakyat dua negeri, maupun bagi perdamaian, kestabilan dan perkembangan di dunia. Berlangsung selama 2 hari, dua fihak berbahas tentang keamanan nuklir, perubahan iklim, masalah Sudan dan lain-lain. Dua fihak juga berbahas tentang pendorongan pertumbuhan ekonomi secara berkesinambungan dan seimbang, prospek kebijakan keuangan dan moneter masing-masing negara dan lain-lain.  

Komentar

Yang lain