Dialog Kerja –tahun 2014 Vietnam dan Amerika Serikat.

(VOVworld) - Dialog Kerja –tahun 2014  Vietnam dan Amerika Serikat telah berlangsung pada Jumat (5 Desember), di kota Hanoi.  Menurut Deputi Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam, Doan Mau Diep, pada waktu lalu, Kementerian Tenaga Kerja,Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam telah mengadakan dialog-dialog periodik,berbagi informasi tentang kemudahan, kesulitan dan tantangan  di banyak bidang. Hubungan kerjasama ini akan semakin diperluas di banyak segi dalam penyusunan undang-undang dan bantuan teknis terhadap bidang-bidang ketenaga-kerjaan, lapangan kerja, keselamatan dan kebersihan kerja, anak-anak dan lain-lain..Deputi Menteri Doan Mau Diep  berharap supaya  dengan semangat yang terbuka dan terus terang, dua pihak akan bertukar informasi, menilai lagi kerjasama dalam waktu lalu untuk mengarah ke kerjasama yang berkesinambungan pada masa depan.


Dialog Kerja –tahun 2014  Vietnam dan Amerika Serikat. - ảnh 1
Deputi Menteri Tenaga Kerja Amerika Serikat, Mark Mitterhause (tengah) 
di depan Dialog Kerja –tahun 2014  Vietnam dan Amerika Serikat 
(Foto: molisa.gov.vn)

Pada pihaknya, Deputi Menteri Tenaga Kerja Amerika Serikat, Mark Mitterhause memberitahukan:  Kementerian Tenaga Kerja Amerika Serikat dan Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Cacad dan Sosial Vietnam  telah membuat banyak proyek pertukaran dan aktivitas-aktivitas memperkuat kerjasama. Dialog kerja antara dua pihak kali ini merupakan peluang memperkuat kerjasama, mengarah ke penandatanganan permufakatan kerjasama antara dua kementerian tersebut pada 2015./.

Komentar

Yang lain