Dialog Pertama Politik Pertahanan Vietnam-Australia

(VOVWORLD) - Dialog Pertama Politik Pertahanan Vietnam Australia belangsung pada Jumat (3/11) di Kanbera, Australia. Delegasi Vietnam dikepalai oleh Nguyen Chi Vinh, Letnan Jenderal, Deputi Menteri Pertahanan Vietnam; Delegasi Australia dikepalai oleh  Marc Ablong, Wakil Sekretaris Jenderal Pertahanan Australia.
Dialog Pertama Politik Pertahanan Vietnam-Australia - ảnh 1Nguyen Chi Vinh, Letnan Jenderal, Menteri Pertahanan Vietnam (kiri) dan   Marc Ablong, Wakil Sekretaris Jenderal Pertahanan Australia. (Foto:Delegasi VN)

Pada dialog ini, dua fihak berbahas tentang beberapa masalah yang menjadi minat bersama, di antaranya yang menonjol yalah tantangan-tangan keamanan nontradisional dan menganggap bahwa untuk bisa menghadapi  semua tantangan ini, tidak ada negara manapun yang bisa menanganinya sendiri, maka memerlukan upaya bersama dari seluruh komunitas internasional.

Tentang kerjasama pertahanan bilateral, dua Kepala delegasi mengesahkan hasil kerja dari Kelompok konsultasi pertahanan tingkat Direktorat Hubungan Luar Negeri yang dilakukan pada Kamis (2/11), menurutnya, kerjasama untuk  tahun 2017 telah digelarkan secara berhasil-guna menurut isi MoU tentang Kerjasama Pertahanan Bilateral tahun 2010 dan komitmen para pemimpin dua negara dan Kementerian Pertahanan dua negara.

Tentang orientasi kerjasama pertahanan pada waktu mendatang, dua fihak sepakat menganggap bahwa tahun 2018 merupakan tahun peringatan ultah ke-45 penggalangan hubungan diplomatik, peringatan ultah ke-20 Pengalangan Hubungan Pertahanan, maka dua negara akan menaikkan tingkat hubungan menjadi hubungan kemitraan strategis. Oleh karena itu, dua fihak  perlu melakukan aktivitas-aktivitas praksis dan berhasil-guna menurut semangat MoU tentang Kerjasama Pertahanan yang sudah ditandatangani.

Komentar

Yang lain