Donlad Trump Salahkan Partai Demokrat tentang Pembunuhan terhadapnya

(VOVWORLD) - Mantan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Senin (16 September), telah menyalahkan pernyataan-pernyataan dari Partai Demokrat yang menyebabkan dirinya menjadi korban pembunuhan.

Dalam interviu kepada Kantor Berita Fox News, dia menyatakan bahwa semua pernyataan Presiden Joe Biden dan Wakil Presiden (Wapres) Kamala Harris adalah penyebab percobaan pembunuhan terhadap dirinya pada Minggu lalu. Menurut dia, retorika-retorika Presiden dan Wapres yang menganggap dia sebagai ancaman terhadap demokrasi AS dan gugatan-gugatan terhadap dia telah menghasut beberapa orang yang berbahaya seperti para oknum penembak yang berupaya membunuh dia.

Pada hari Minggu lalu, Donal Trump ditembak oleh oknum penembak ketika dia sedang bermain golf di Negara Bagian Floria. Ini merupakan intrik pembunuhan kedua terhadap dia hanya dalam waktu dua bulan saja. Dakwaan mungkin bisa dikenakan terhadap pria itu pada latar belakang pasukan-pasukan fungsional masih terus melakukan investigasi terhadap kasus tersebut

Komentar

Yang lain