Dua bagian negeri Korea melakukan perang meriam di wilayah laut sengketa
(VOVworld) – Pada Senin (31 Maret) Republik Korea dan Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea melakukan perang meriam di kawasan laut perbatasan antara dua bagian negeri Korea di Laut Kuning.
Dua bagian negeri Korea melakukan perang meriam di wilayah laut sengketa.
(Foto: news.go.vn)
Pernyataan Gabungan Kepala Staff Tentara Republik Korea (JSC) menunjukkan bahwa tentara negara ini telah memberikan tembakan balasan, setelah “
beberapa peluru RDR Korea jatuh di wilayah laut Republik Korea”.
RDR Korea memulai latihan menembak peluru sungguhan di lepas laut sebelah Barat dari negara ini, hanya beberapa jam setelah Pyong Yang mengumumkan rencana latihan kepada Seoul dan mengumumkan peringatan bepergian di kawasan yang dekat dengan garis perbatasan laut sengketa di Laut Kuning. Kanal TV Republik Korea, YTN memberitakan bahwa peluru-peluru tampaknya jatuh di wilayah laut sebelah Utara-salah satu di antara pulau-pulau dimana ada penduduk Republik Korea di lepas laut semenanjung Korea sebelah Barat, akan tetapi belum jelas apakah peluru itu jatuh pada wilayah laut Republik Korea atau tidak. Kalangan pejabat pulau Baengnyeong dari Republik Korea memberitahukan bahwa para penduduk di pulau ini telah mendapat perintah mengungsi ke guha- guha perlindungan ./.