Dubes Vietnam Ucapkan Selamat kepada Kemenlu Kamboja Sehubungan dengan Peringatan HUT ke-57 Penggalangan Hubungan Diplomatik
(VOVWORLD) - Duta Besar (Dubes) Vietnam untuk Kamboja, Nguyen Huy Tang, pada Senin (24 Juni), mengepalai rombongan Kedutaan Besar dan beberapa badan perwakilan Vietnam di Kamboja, mengucapkan selamat kepada Kementerian Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Kerajaan Kamboja sehubungan dengan peringatan HUT ke-57 penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara (24/06/1967-24/06/2024).
Dubes Nguyen Huy Tang mengucapkan selamat kepada Kementerian Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Kerajaan Kamboja (Foto: VOV) |
Dalam pertemuan ini, Dubes Nguyen Huy Tang mengapresiasi prestasi dan perkembangan yang dicapai Kerajaan Kamboja selama ini. Dia menekankan, dalam konteks situasi dunia dan kawasan mengalami banyak perkembangan yang cepat, rumit, dan sulit diduga, terutama persaingan yang sengit antarnegara besar, semakin menuntut kepada Vietnam dan Kamboja bersatu dan berkaitan secara lebih erat lagi.
Pada pihaknya, Sekretaris Negara Kamboja, Ung Rachana menekankan, dua negara perlu terus bersatu dan bekerja sama erat untuk mengalahkan semua intrik sabotase terhadap setiap negara dan hubungan antara dua negara; terus mempertahankan dukungan dan bantuan satu sama lain di forum-forum multilateral.