Dunia menyatakan solidaritas kepada Perancis

(VOVworld) – Dari 8 sampai 9 Januari ini, ribuan orang terus turun ke jalan-jalan di Perancis dan banyak negara lain untuk mengutuk para penembak yang menyerang Kantor Redaksi mingguan satiris “Charlie Hebdo” di Paris, Ibukota Perancis pada Kamis (7 Januari), sehingga menewaskan 12 orang.

Di Paris, ribuan orang berkumpul di Lapangan Republik, jauhnya 1Km dari Kantor Redaksi mingguan satiris“Charlie Hebdo”. Bunga, lilin dan lukisan-lukisan potret 5 pelukis karikaturis yang tewas dalam serangan tersebut menyelubungi  Tugu Monumen dimana menjadi tempat untuk mengenangkan para korban Charlie Hebdo di Lapangan ini. Banyak orang membawa slogan yang bertuliskan: “Saya Charlie”, satu slogan yang sedang dinyatakan di seluruh dunia untuk memanifestasikan solidaritas setelah serangan terhadap Kantor Redaksi Majalah tersebut.

Dunia menyatakan solidaritas kepada Perancis - ảnh 1
Mengenangkan para korban dalam pemberondongan senapan
(Foto: baomoi.com)

Di Belanda, ribuan orang turun ke jalan-jalan di Den Haag dan Rotterdam untuk mengutuk ekstrimisme. Ribuan orang berkumpul di depan Gedung Kedutaan Besar Perancis di Italia, sedangkan kira-kira 100 orang tanpa memperdulikan cuaca dingin datang meletakkan bunga di luar satu badan perwakilan Perancis di Moskwa, Ibukota Rusia, semuanya ingin menyatakan solidaritas kepada Perancis. Aktivitas berdoa untuk para korban Charlie Hebdo juga diadakan di banyak negara lain. Pada Kamis (8 Januari), 15 wakil dari negara-negara anggota Dewan Keamanan PBB telah mengheningkan cipta selama satu menit untuk mengenangkan para korban dalam pemberondongan senapan dan mengutuk keras tindakan teror ini./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain