Dunia Perlu Fokus Pada Tujuan Memberantas Penyakit AIDS

(VOVWORLD) -  Presiden Majelis Umum (MU) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Csaba Korosi, pada tgl 30 November mengimbau tindakan di tengah  dunia yang sedang terpaling dari tujuan memberantas penyakit AIDS pada tahun 2030.

Dalam pesannya sehubungan dengan Hari HIV/AIDS Sedunia (1 Desember), ia menyatakan bahwa keberpalingan tersebut diakibatkan ketidaksetaraan, diskriminasi, dan tidak terjaminnya hak manusia sehingga merintangi kemajuan dalam perjuangan melawan penyakit tersebut.

Menurutnya, apabila bertindak, komunitas internasional bisa mencegah 3,6 juta kasus positif baru dan 1,7 juta kasus kematian terkait AIDS pada dekade ini. Oleh karena itu, negara-negara anggota PBB dan seluruh pihak terkait perlu meneruskan komitmen politik dan keuangan untuk memberantas AIDS.

Komentar

Yang lain