(VOVworld) – Pada Senin (16 Juni), pada Konferensi Partai Rakyat Eropa (EPP) yang diadakan di Albufeira (Portugal Selatan), Wakil Ketua Komisi Eropa (EC), Viviane Reding dan Menteri Hukum Portugal, Paula Teixeira da Cruz telah mengimbau kepada koalisi kekuatan-kekuatan demokrasi untuk mencegah munculnya golongan sayap ultra kanan di Eropa. Ketika berbicara kepada para wartawan, ibu Viviane Reding menyatakan kecemasan atas “kemajuan yang sama di pihak ultra kanan di Eropa”. Menurut dia, hal itu merupakan penyangkalan terhadap nilai-nilai dasar yang menyatukan benua Eropa.
Wakil Ketua EC, Vivian Reding
(Foto: vietnamplus.vn)
Dalam berbagai pemilihan Parlemen Eropa (EP) pada Mei lalu, walaupun EPP telah menjadi pemenang, tapi golongan sayap ultra kanan juga merebut kemenangan besar di beberapa negara Eropa. Misalnya di Perancis, Partai ultra kanan Front Nasional (FN) telah benar-benar menimbulkan gempa ketika memelopori hasil pemilihan EP dengan prosentase dukungan mencapai 26%. Ini merupakan hasil yang mengguncangkan dan menimbulkan kecemasan di Eropa. Pada pihaknya, Menteri Paula Teixeira da Cruz memperingatkan bahwa Eropa sedang menghadapi resiko-resiko serius akibat perkembangan golongan ultra kanan dan menekankan bahwa harus “
membasmi sejak awal” kebangkitan dari kelompok-kelompok ultra kanan.
Menurut rencana, konferensi EPP kali ini akan memberikan waktu untuk meneliti langkah-langkah mendorong pertumbuhan dan menciptakan lapangan kerja. Yang menghadiri konferensi ini ada Ketua EPP, Manfred Weber, Ketua Dewan Uni Eropa, Herman Van Rompuy, Ketua EC, Jose Manuel Barroso dan Menteri Keuangan Jerman, Wolfgang Schauble./.