FBI tidak menemukan bukti tentang intervensi Rusia pada kampanya pilpres dari Donald Trump

(VOVworld) - Direktor FBI dari Amerika Serikat (AS), James Comey, pada Selasa (10 Januari), memberitahukan: FBI tidak menemukan bukti tentang intervensi Rusia pada kampanye pilpres dari Presiden terpilih AS, Donald Trump  dan dari  Komite Nasional dari  Partai Republik (RNC).


FBI tidak menemukan bukti tentang intervensi  Rusia pada kampanya pilpres dari Donald Trump - ảnh 1
Direktor FBI dari Amerika Serikat, James Comey,
(Foto: Reuters/Kantor Berita Vietnam)


Di depan acara dengar pendapat di Kongres sejak Donald Trump mengalahkan capres Partai Demokrat, Hillary Clinton dalam pilpres pada bulan November 2016, James Comey menekankan: “Kami tidak menemukan sesuatu bukti yang menunjukkan kampanye pilpres dari Donald Trump atau RNC telah dilanggar”. Namun, James Comey menolak menjawab pertanyaan apakah FBI menyelidiki kemungkinan para kolega dari miliarder yang berusiaa 71 tahun “punya hubungan” dengan Rusia? Menurut Pemimpin FBI, ada bukti tentang intervensi Rusia pada kampanye-kampanye politik tingkat negara bagian dari Partai Republik dan meretas surat-surat elektronik yang sekarang tidak digunakan lagi oleh RNC. James Comey juga memberitahukan: Meskipun mengumpulkan beberapa informasi dari peretasan itu, namun pihak Rusia telah tidak mengumumkannya.

Komentar

Yang lain