Federasi Rusia merupakan pasar yang potensial bagi kota Ho Chi Minh

(VOVworld) -  Pada Rabu pagi (8 Oktober), Kamar Dagang dan Industri Vietnam cabang kota Ho Chi Minh mengadakan Forum perdagangan Vietnam-Federasi Rusia.

Federasi Rusia merupakan pasar yang potensial bagi kota Ho Chi Minh - ảnh 1

Memproduksi barang ekspor ke Rusia (ilustrasi)
(Foto: baocongthuong.com.vn)

Pada forum ini, pimpinan kota Ho Chi Minh ingin memperkuat lebih lanjut lagi aktivitas promosi dagang dan investasi pada pasar Rusia. Pada pihak Rusia, banyak badan usaha juga ingin melakukan investasi di Vietnam pada bidang-bidang industri elektronik, permigasan, manufaktur, galangan kapal, teknologi eksploitasi mineral, farmasi, peralatan medis dan lain-lain. Ketika berpidato di depan forum ini, Nguyen Thi Hong, Wakil Ketua Komite Rakyat kota Ho Chi Minh menekankan: “Kota Ho Chi Minh selalu menganggap Rusia sebagai pasar titik berat dan potensial. Pada waktu mendatang, kami membuat rencana kongkrit untuk melakukan promosi  dagang secara intensif dan ekstensif pada pasar Rusia. Saya berharap bahwa pada forum ini, kami akan mendapat banyak informasi dan konektivitas yang lebih intensif dan ekstensif pada pasar Rusia dan saya percaya bahwa kualitas barang dagangan Vietnam akan memuaskan pelanggan Rusia”.

Selama ini, kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi antara Vietnam dan Rusia telah mencapai banyak hasil yang menggembirakan. Nilai pertukaran barang dagangan antara Vietnam dan Rusia mencapai hampir 2,8 miliar dollar Amerika Serikat pada tahun 2013. Selama 9 bulan tahun ini, total nilai perdagangan bilateral antara dua pihak mencapai 1,8 miliar dollar Amerika Serikat. Khususnya, di kota Ho Chi Minh, hingga sekarang ini ada 20 proyek investasi Rusia dengan total modal investasi sebesara lebih dari 44 juta dollar Amerika Serikat. Rusia adalah salah satu diantara 10 negara dan teritorial yang punya jumlah wisatawan paling banyak yang datang ke kota ini./.

Komentar

Yang lain