Festival Hari Tet tradisional Kamboja- Laos - Myanmar-Thailand
(VOVworld) – Festival Hari Raya Tahun Baru tradisional (atau Hari Raya Tet) Kamboja-Laos-Myanmar-Thailand telah berlangsung pada Jumat pagi (12 April) di kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan). Yang menghadiri festival ini ada wakil atas nama Konsulat Jenderal dari 4 negara serta mahasiswa-mahasiswanya yang sedang tinggal dan belajar di kota Ho Chi Minh.
Festival ini telah merekonstruksikan secara hidup-hidup beberapa adat istiadat pada Hari Tet tradisional Chol Chnam Thmay rakyat Kamboja, Bun-pi-may rakyat Laos, Thing Yang rakyat Myanmar dan Trut-Songkran rakyat Thailand. Menurut itu, membantu warga punyai kesempatan berkenal dengan beberapa ritual suci dari beberapa etnis, bersama-sama menikmati lagu-lagu, tari-tarian yang membawa identitas budaya tradisional rakyat negara-negara sahabat seperti Festival Memandikan Sang Buddha, ucapan selamat kebahagiaan dan mengikatkan benang di pergelangan tangan, memercikkan air…dan lain lain.
Satu ritual tradisional untuk merayakan Hari Tet
(Foto: phatgiaohoc.com)
Nuth Sovanara, seorang peserta festival tersebut, mahasiswa Kamboja yang sedang kuliah di Institut Ilmu Kesehatan kota Ho Chi Minh mengatakan:
“Hari ini saya menghadiri festival di Wisma Persahabatan yang diadakan oleh Organisasi untuk orang Laos, Kamboja, Thailand dan Myanmar. Setiap tahun ketika menghadiri festival seperti ini, saya merasa sangat gembira, oleh karena saya tidak bisa pulang ke kampung halaman untuk merayakan Hari Tet dengan keluarga saya, jadi saya merasa sangat terharu dan berterimakasih kepada para kakak Vietnam yang menyembuhkan perasaan rindu keluarga dan kesedihan saya”.
Festival tahun ini merupakan salah satu di antara banyak aktivitas yang diselenggarakan tiap tahun oleh Gabungan Asosiasi persahabatan kota Ho Chi Minh guna mendorong lebih lanjut lagi saling pengertian antara Vietnam dan negara-negara tetangga, memperkuat pertukaran kebudayaan dan kerjasama di banyak segi antara Vietnam pada umumnya dan kota Ho Chi Minh pada khususnya dengan sahabat-sahabat di kawasan./.