(VOVworld) – Keamanan dan ketertiban telah dipulihkan di kota Tacloban maupun provinsi-provinsi di sekitarnya yang menderita pengaruh taupan Haiyan.
Akibat taupan Haiyan di Filipina
(Foto: nld.com.vn)
Kalangan polisi memberitahukan bahwa situasi perampasan telah berkurang dan lebih dari 1.000 polisi telah digelarkan di daerah-daerah yang dirusak oleh taupan. Direktur Dewan Pengontrolan dan Mitigasi Bencana Alam Filipina (NDRRMC), Eduardo del Rosario memberitahukan bahwa hampir semua jalan telah dibersihkan dan para personil pertolongan bisa mempercepat proses distribusi bahan makanan.
Dalam pada itu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sedang berkoordinasi dengan Pemerintah Filipina untuk membentuk rumah-rumah sakit lapangan maupun mengirim lagi personil dan obat-obatan pertolongan. Pada Rabu, (13 November), tentang Israel telah mengirim satu perutusan ke Filipina untuk ikut serta dalam pekerjaan pertolongan kemanusiaan kepada para korban taupan Haiyan. Pada hari yang sama, Menteri Pertahanan Jepang, Itsunori Onodera memberitahukan bahwa negara ini siap mengirim 1.000 personil Angkatan Bela Diri untuk ikut serta dalam pekerjaan pertolongan di Filipina, bersamaan itu, memberikan bantuan lagi sebesar USD 10 juta untuk mensuplai tempat penginapan sementara dan bahan-bahan yang diperlukan kepada para pengungsi. Bank Pembangunan Asia (ADB) yang bermarkas di Manilai memberitahukan akan memberikan USD 23 juta dan bersedia memberikan pinjaman lagi sebesar USD 500 juta kalau diminta oleh Filipina.
Menurut angka yang diumumkan oleh NDRRMC pada Kamis, (14 November), sedikit-dikitnya 2.357 orang dikonfirmasikan telah tewas akibat taupan Haiyan dan 77 orang lain masih hilang. Lebih dari 8 juta jiwa penduduk di 43 provinsi telah menderita pengaruh akibat taupan ini./.