Filipina memangil Duta Besar Tiongkok

(VOVworld)-  Kementerian Luar Negeri Filipina pada Kamis (5 September) telah memanggil Duta besar di Tiongkok untuk melakukan konsultasi pada latar belakang meledak ketegangan antara dua negara dalam sengketa terhadap kedaulatan di lapangan batu tenggelam Scarborough (yang disebutkan Tiongkok sebagai Huang Yan ), di Laut Timur, setelah Kementerian Pertahanan Filipina pada pekan ini menuduh Tiongkok telah meletakkan 75 gumpalan beton di lapangan batu tenggelam  tersebut.

Filipina memangil  Duta Besar Tiongkok - ảnh 1
Ilustrasi.
(Foto: www.xaluan.com)


Jurubicara Kementerian Luar Negeri Filipina Raul Hernandex memberitahukan bahwa Duta Besar negara ini di Tiongkok Erlinda akan melakukan konsultasi dengan  para pejabat Pemerintah Filipina tentang cara menghadapi tindakan-tindakan Tiongkok di lapangan batu tenggelam Searborough. Sebelumnya, Kementerian Luar Negeri Filipina juga memberitahukan bahwa Presiden negara ini Benigno Aquino telah menghapuskan kunjungan yang direncanakan akan dilakukannya ke Tiongkok pada 3 September untuk menghadiri Pekan Raya ke-10 ASEAN- Tiongkok (CAEXPO) setelah petugas Tiongkok memaksa persyaratan untuk kunjungan ini./.

Komentar

Yang lain