Film “Abu Mulia” Karya Sutradara Bui Thac Chuyen Raih Penghargaan Balon Emas di Prancis

(VOVWORLD) - Film Vietnam dengan judul: “Abu Mulia” (judul bahasa Inggris “Glorious Ashes”) karya sutradara Bui Thac Chuyen baru saja meraih Penghargaan Balon Emas – penghargaan tertinggi pada Festival Film Internasional Trikontinental (Festival des Trois Continents) di Nantes, Prancis. Ini merupakan festival film besar bagi perfilman kontemporer Asia.

“Abu Mulia” terinspirasi oleh dua cerpen karya sastrawan Nguyen Ngoc Tu yaitu Abu Mulia” dan “Kayu Bakar Busuk yang Terhanyut Kembali”  yang diproduksi oleh Tran Thi Bich Ngoc, dan Bui Thac Chuyen menjadi penulis skenario dan sutradara. Tiga aktris utama film ini adalah Juliet Bao Ngoc Doling, Phuong Anh Dao, dan Ngo Pham Hanh Thuy, sedangkan aktor utamanya dipegang oleh Le Cong Hoang. Film ini berdurasi 116 menit, mengambil latar belakang di Thom Rom, sebuah desa pesisir miskin di Vietnam Selatan. Di sana ada tiga perempuan yang menjadi tokoh sentral dari banyak cerita psikologis yang mendalam tentang kecintaan dan kebahagiaan, tentang hasrat untuk dicintai oleh pacar, istri, ibu...

Film tersebut akan diputar di Vietnam mulai 2 Desember 2022.

Komentar

Yang lain