( VOVworld) - Berada dalam rangka kegiatan-kegiatan dari Pekan Laut dan Pulau Vietnam tahun 2012, pada Jumat 8 Juni, di kota Vung Tau, berlangsung Forum Ekonomi Kelautan Vietnam ke-3 dengan tema: “Pengorganisasian tata ruang perkembangan ekonomi kelautan: Pengalaman internaisonal dan praktek di Vietnam”.
Laut Vietnam
(Fofo : internet)
Ketika berbicara di forum ini, Deputi Menteri Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam Chu Pham Ngoc Hien menekankan bahwa ekonomi kelautan memainkan peranan penting dalam strategi pengembangan ekonomi nasional, adalah poros utama dalam pengarahan Strategi Kelautan Vietnam sampai tahun 2020 dan sekaligus merupakan salah satu diantara solusi-solusi poros yang membawa Vietnam menjadi satu negara kuat dan kaya dari laut. Dia juga menilai bahwa potensi tata ruang laut untuk perkembangan masih sangat besar./.