Forum PBB tentang lingkungan hidup

Forum PBB tentang lingkungan hidup - ảnh 1
(VOVworld) – Di Nairobi (ibukota Republik Kenya) baru saja dibuka Forum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang lingkungan hidup dengan partisipasi ratusan Menteri, para ilmuwan, wakil semua masyarakat sipil dan kalangan wirausaha dari negara-negara anggota PBB. Forum ini berlangsung  sampai 27 Juni dengan slogan “Kehidupan yang luar biasa bagi semua” dengan serangkaian tema yang dibahas seperti anti perdagangan satwa liar, anti polusi udara dan air laut, pengembangan ekonomi hijau dan lain-lain. Ketika berbicara pembukaan forum ini, Direktur Eksekutif Program Lingkungan PBB (UNEP), Achim Steiner menegaskan bahwa partisipasi wakil dari semua negara anggota PBB pada forum ini telah memperlihatkan bahwa lingkungan hidup sedang mendapat perhatian dari seluruh dunia, dan menjadi masalah penting manusia, sama dengan perdamaian, keamanan, ekononi-keuangan, kesehatan, kebudayaan dan lain-lain./.

Komentar

Yang lain