Gerak jalan demi program “Bumi hijau”, mengimbau untuk melindungi lingkungan hidup

(VOVWORLD) -  Banyak warga, pelajar, mahasiswa dan anak-anak, pada Minggu (7/6) pagi, di Kota Hanoi, telah ikut melakukan gerak jalan di sekitar Danau Hoan Kiem, menyambut program gerak jalan “Bumi hijau”. Program ini diadakan Majalah Energi Bersih Vietnam untuk melakukan sosialisasi tentang perlindungan lingkungan hidup, menyambut Hari Lingkungan Sedunia (5/6) dan Hari Samudra Sedunia (8/6).
 Gerak jalan demi program “Bumi hijau”, mengimbau untuk melindungi lingkungan hidup - ảnh 1Banyak orang ikut serta dalam program gerak jelan tersebut (Foto: Cam Lai / VOV) 

Sehubungan dengan kesempatan ini, Panitia menyampaikan surat pujian dari Asosaisi Energi Bersih Vietnam kepada 6 kolektif yang mencapai prestasi baik dalam pekerjaan melindungi lingkungan hidup, menyampaikan 100 juta VND untuk mendukung Dana pelaksanaan proyek “Menanam hutan bakau 2020”, turut melindungi dataran endapan sebesar 7 Ha di Vinh Chau, Soc Trang, turut meningkatkan sabuk hutan pelindung pantai, meningkatkan daya tahan pantai dalam menghadapi perkembangan-perkembangan rumit karena perubahan iklim.

 

Komentar

Yang lain